Viral Anjing Diseret Menggunakan Motor
jejakberita7 - Aksi dua orang warga Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, menuai kecaman lantaran tega menyeret seekor anjing hidup menggunakan sepeda motor. Perbuatan mereka terekam kamera dan viral di media sosial.
Dalam rekaman video berdurasi 25 detik, Jumat (21/1/2022), terlihat dua orang di atas sepeda motor sedang menyeret anjing. Anjing itu pun terus menggonggong ketika diseret dua orang itu.
Salah seorang warga sekitar, Lia, mengatakan aksi tersebut terjadi pada Jumat dini hari (21/1) tadi sekitar pukul 01.34 Wita. Saat melihat kejadian itu, Lia langsung membuat video dan membagikan ke medsosnya.
Lia mengatakan, ketika diseret, anjing itu terus menggonggong. Namun orang yang berada di atas motor itu tidak berhenti menyeret anjing itu dan terus mengendarai motornya sambil si penumpang motor menyeret anjing itu.
"Saya lihat itu orang naik ke motornya, mungkin dia lihat saya juga, dia langsung gas motornya. Saya lihat itu anjing diseret. Itu anjing juga masih dalam keadaan hidup," ucapnya. [sumber: detik]
Belum ada Komentar untuk "Viral Anjing Diseret Menggunakan Motor"
Posting Komentar